Kompetisi PUBG Mobile ladies terbesar di musim ini, PUBG Mobile Valkyrie Battleground (PMVB) Season 1, telah melewati PMVB Week 3 pada tanggal 17 sampai 19 Juni 2022. Dari hasil pertandingan di PMVB Week 3 Day 3 pada hari Minggu 19 Juni 2022 kemarin, Aditama Viper berhasil mendapatkan Winner Winner Chicken Dinner (WWCD) untuk memenangkan match pertama dengan 10 elims dan match kelima dengan 12 elims. Tim Aditama Viper juga berhasil melaju ke babak grand final PMVB Season 1, bersama dengan 15 tim ladies lainnya yang masuk 16 besar pada klasemen liga di PMVB Week 3 Day 3.
Di turnamen ini ada 20 tim ladies terbaik Indonesia bersaing di babak liga untuk memperebutkan total hadiah USD10 ribu (setara 140 juta rupiah), serta gelar ratu PUBG Mobile Indonesia musim ini. Sejak akhir bulan Mei lalu, dengan diawali oleh babak liga, 20 tim tersebut dibagi ke dalam 5 grup (A/B/C/D/E) untuk bertanding pada hari Jumat, Sabtu, dan Minggu selama 3 pekan dengan total 9 matchdays.
Semua tim dari grup ABCD, ABDE, ABCE, BCDE,dan ACDE bermain di ronde utama secara bergiliran. Masing-masing tim memiliki kesempatan untuk bertanding sebanyak 4 kali pada setiap matchday. Kemudian, tim dengan peringkat tertinggi pada klasemen akhir pada hari tersebut berhak bermain di ronde bonus untuk bisa mendapatkan poin tambahan.
Setelah itu, 16 tim terbaik pada klasemen liga akhir akan melaju ke babak final, bertanding selama 3 matchdays dengan total 15 ronde permainan untuk memperebutkan piala PMVB Season 1, total hadiah USD10 ribu, dan gelar ratu PUBG Mobile Indonesia musim ini.
Pada PMVB Week 3 Day 3, tim BNW Radiance berhasil memenangkan pertandingan kedua di PMVB Week 3 Day 3 dengan mendapatkan WWCD melalui 12 elimsnya. Selain itu Bonafide Artemis berhasil memenangkan match ketiga dengan 7 elims dan Onic Axe mendapatkan WWCD di match keempat dengan 13 elims. Pertandingan bonus round dimenangkan oleh BNW Radiance dengan 10 elims.
Dalam overall standings league PMVB Week 3 Day 3, tim Alter Ego masih memimpin klasemen, 588 point milik AE memang sulit dibendung oleh team lainnya. Di peringkat kedua ada team Onic dengan 547 point dan diikuti oleh Bigetron dengan 533 point. Ketiga tim teratas itu tampak mendominasi puncak klasemen dalam fase liga PMVB season 1. Babak Grand final yang akan diikuti oleh 16 tim ladies terbaik di turnamen PMVB season 1 akan berlangsung pada tanggal 24-26 Juni 2022 nanti.
Seluruh rangkaian turnamen PMVB Season 1 dapat ditonton secara langsung melalui:
Siapakah tim yang akan menjadi juara PMVB Season 1? Ayo dukung tim favoritmu!