Capital9 Esports kurang maksimal mengawali hari pertama PUBG Mobile Valkyrie Battleground (PMVB) S1 setelah Scelia dkk. hanya mampu menempati peringkat ke-18 klasemen sementara dengan perolehan poin 10 tanpa satupun Winner-Winner Chicken Dinner.
Terlempar dari 16 besar tentu bukan hasil yang ideal untuk Capital9 Esports, mengingat tim ini merupakan salah satu tim Invited di ajang PMVB S1 ini dan menjadi salah satu tim yang diperhitungkan berkat komposisi tim yang dimilikinya. Sayangnya, ekspektasi tersebut terhalang oleh beberapa masalah yang harus dihadapi oleh tim ini.
Scelia, salah satu player Capital9 Esports sekaligus pemain yang sudah melalang-buana di berbagai tim PUBG Mobile Ladies ini mengatakan ada beberapa faktor yang membuat timnya tak cukup maksimal di hari pertama PMVB S1. Salah satunya adalah jaringan internet yang kurang stabil di Gaming House timnya.
Player yang lebih menyukai McLaren dibandingkan Koenigsegg ini pun juga mengatakan bahwa masalah tersebut belum ditemui solusinya. Apalagi isu chemistry yang belum klop karena baru berkumpul selama 1 bulan membuat Scelia dkk. tak mampu mengeluarkan potensi maksimalnya.
Dua faktor internal tersebut membuat performa Capital9 Esports di in game juga tak maksimal. Chemistry yang belum menyatu membuat tim mereka tak memiliki drop zone tetap seperti tim lainnya. Itulah yang membuat timnya mau tak mau harus menghadapi siapapun yang dihadapinya.
“Kita belum punya drop zone tetap di PMVB ini, makanya kita sering tabrakan sama tim lain, terutama KuTe (Kuda Terbang -red). Karena itulah kita sering kena tabrak sama tim lain, ya mau nggak mau kalau sudah seperti itu pilihannya cuma lawan atau kabur,” ujar Scelia pada Media Interview PMVB S1.
Masalah yang datang internal maupun eksternal tersebut membuat Scelia tak memiliki target individu di PMVB S1. Ia hanya ingin fokus untuk mengembalikan Capital9 Esports ke persaingan papan atas, atau keluar dari Bottom 4.
Sebagai seorang Support, Scelia juga tak memiliki kans besar untuk menjadi Terminator PMVB S1 karena bukan itu tugas utamanya. Karena itulah, target besar Scelia untuk Capital9 Esports patut diapresiasi.
Scelia dan Capital9 Esports akan kembali berjuang di PMVB S1 untuk hari kedua dan hari ketiga, menjadi dua kesempatan terakhir tim ini agar bisa melaju ke babak selanjutnya.
Tonton terus PMVB S1 hanya di Media Sosial PUBG Mobile Indonesia mulai tanggal 27-29 Mei 2022 dan jadilah saksi yang menentukan tim PUBG Mobile Ladies terkuat di Indonesia!